Menelusuri Perjalanan Psikologis Seorang "Pria yang Mencuci Piring"

Apa jadinya ketika seorang psikiater, yang notabene tukang ngobatin orang-orang sedih dan kehilangan, malah mengalami kesedihan dan kehilangan? Buku ini menawarkan perspektif menarik tentang proses berduka melalui pengalaman pribadi seorang psikiater, dr. Andreas Kurniawan, Sp.KJ., yang menghadapi kehilangan anaknya. Dengan gaya penulisan yang sederhana dan penuh makna, buku ini mengajak pembaca untuk menyelami dunia psikis seseorang yang berjuang untuk mengatasi kesedihan dan menemukan kembali kekuatan untuk melanjutkan hidup. Buku ini disusun dengan gaya yang mudah dipahami, menggunakan diksi sederhana yang cocok untuk kalangan luas. Meskipun penulis adalah seorang profesional medis yang akrab dengan istilah psikologi dan kedokteran, ia berhasil mengemas konsep-konsep tersebut dalam bahasa yang sangat mudah dipahami, sehingga pembaca dari berbagai latar belakang dapat menikmati dan mengambil manfaat dari pembacaannya. Secara struktur, buku ini terdiri dari 16 judul, yang secara berur...

Manusia dan Pendidikan

Pengertian Manusia dalam kaca mata berbagai ahli :

  1. Ahli Ekonomi dan Sosial mengatakan bahwa manusia adalah makhluk yang mampu berinteraksi
  2. Ahli Etika mengatakan bahwa manusia adalah makhluk yang mampu memelihara dan membimbing dirinya
  3. Ahli Agama mengatakan bahwa manusia adalah makhluk yang memiliki kecenderungan untuk beriman
  4. Ahli Bahasa mengatakan bahwa manusia adalah makhluk yang berbahasa dan mampu membuat istilah-istilah terhadap benda-benda di sekitarnya
  5. Ahli Filsafat mengatakan bahwa manusia adalah hewan yang mampu berbahasa

Pengertian Pendidikan : 

  1. Usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan pembelajaran agar peserta didik    secara aktif mengembangkan dirinya dan memiliki potensi kegiatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kemandirian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan oleh dirinya dan masyarakat. (UU Nomor 20 Tahun 2003 Bab I Ayat 1) 
  2. Setiap pergaulan dan pengalaman yang dilakukan oleh manusia merupakan proses pendidikan. (M. Langeveld)
  3. Asal katanya didik yang ditambah awalan me-, kemudian dijadikan bentuk kata benda pendidikan yang artinya mendidik, memelihara, melatih.
  4. Proses abadi dari penyesuaian lebih tinggi bagi makhluk yang telah berkembang secara fisk dan mental yang bebas dan sadar kepada Tuhan seperti termanifestasikan dalam alam sekitar, intelektual, emosional dan kemauan dari manusia. (Prof. Herman H. Horn)
Pendidikan dari berbagai aspek :

  1. Individual, yaitu mengembangkan tiga dimensi berupa pikir (akliyah), hati (dzikir), dan badan (jasmani).
  2. Sosial, yaitu penekanan pada pewarisan kebudayaan/nilai yang akan dipengaruhi pula oleh perkembangan zaman.
  3. Sistem, yaitu pengertian bahwa pendidikan takkan mampu berdiri sendiri tanpa adanya komponen-komponen pendidik, peserta didik, metode, kurikulum, dan evaluasi.

Komentar